Pakistan akan Kirim Taikonout dari Tiongkok

Pakistan akan mengirimkan astronout pertama mereka melalui Tiongkok yang disebut dengan Taikonout.

Stasiun antariksa Tiongkok akan rampung pada 2022 dan taikonout dari Pakistan dipastikan akan menjadi salah satu penghuninya.

Pakistan sepertinya akan mengikut cara Eropa untuk mengembangkan teknologi antariksanya yang lebih sering mengandalkan roket negara lain seperti Rusia dan AS menujut ISS.

Walau Pakistan secara teori dapat mengirimkan roket ke antariksa tapi kemampuan mereka masih jauh di bawah India yang saat ini sedang mengembangkan kemampuan sendiri untuk menerbangkan astronout dari dalam negeri.

Sembari mengejar ketertinggalan di dalam negeri, Pakistan akan bekerja sama dengan Tiongkok untuk mematangkan inovasi-inovasi yang dibutuhkan.

Selain Pakistan, ternyata Argentina juga mempunyai hubungan yang kuat dengan Tiongkok di industri antariksa.

Jika tiga negara ini bekerjasama dengan baik dengan modul masing-masing maka tidak mungkin negara lain akan ikut serta. Di antara yang potensial adalah Brasil dan Myanmar serta beberapa negara ASEAN lainnya.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pakistan akan Kirim Taikonout dari Tiongkok"

Post a Comment