Jenderal Qari Fasihuddin Al Badakhsani yakin dalam waktu dekat Afghanistan akan memiliki pasukan yang kuat dan sulit dihancurkan.
Dia tidak menjelaskan secara detail rencananya, namun banyak pengamat memperkirakan struktur militer Afghanistan akan sedikit banyak mempunyai kemiripan dengan Iran di mana Basij yang pernah mempunyai 5 juta anggota akan sama levelnya dengan milisi Taliban sekarang.
Lalu ada tiga matra tentara reguler dan garda revolusi yang juga mempunyai 3-4 matra.
Quds Force di Iran akan mirip dalam posisi Badri 313 dan Red Unit.
Afghanistan tidak mempunyai perbatasan langsung dengan laut, tapi negara ini tetap bisa membentuk pasukan marinir karena mempunyai danau dan sungai sebagai alternatif angkatan laut.
Menurut Jenderal Badakhsani pihaknya juga telah menyeleksi sebagian anggota militer dari pemerintahan sebelumnya yang mempunyai berbagai keahlian untuk melatih pasukan menambah yang ada. (Baca selanjutanya)
Tidak ada pilihan kecuali Afghanistan mempunyai industri alutsista yang kuat baik untuk merawat alutsista yang ada maupun memproduksi spare part cadangan.
0 Response to "Panglima Angkatan Bersenjata Afghanistan Pemerintahan IEA Taliban Mulai Langkah Pertama Modernisasi Pasukan"
Post a Comment